Gowa, Harian Tempo.Com – Kepala Wilayah Kecamatan Bontonompo Selatan Danial Opo MSi.S Sos didampingi Sekcam Bonsel Haluddin bersama Tim Manitorin Vaksinasi Kabupaten Drs Abdullah Sirajuddin dan Drs Imra Setiawan Abbas dan Tim Vaksinator PKM Bontonompo satu pantau langsung kegiatan Vaksinasi tahap 1 dan 2 yang digelar Pemerintah Desa (Pemdes) Jipang Kerjasama dengan PKM Bontonompo Selatan. di Aula kantor Desa jipang Jum’at 15/10/2021
Camat Bonsel Danial Opo M.Si kegiatan Vaksinasi menindaklanjuti program kegiatan pemerintah yang harus dilaksanakan sebagai upaya dan menbentuk Tim dengan cara cepat memutuskan mata rantai Covid-19
Dalam hal ini pemerintah Bontonompo Selatan terus berupaya dan memberikan edukasi, pemahaman kepada masyarakat luas agar dapat melakukan vaksin dan tidak mudah percaya berita Hoax.
,” Berharap agar semua mulai dari pemerintah desa,dusun RW,RT kebawah agar terlibat dalam melakukan vaksin dan melakukan upaya dan memberikan edukasi dan pemahaman kepada masyarakat untuk melakukan vaksin.harap Danial Opo
Sementara Kepala PKM Bontonompo Satu, Aras Amin mengatakan kepada seluruh lapisan masyarakat yang
belum vaksin agar segera melakukan vaksin, karena vaksin sebagai penambahan kekebalan tubuh agar terhindar Covid-19.
,” PKM Bontonompo Satu, sudah membuka gerai Vaksin 1 dan 2, dan alhamdulilah sekarang sudah tembus lebih 35 persen sudah di vaksin. dan berharap agar masyarakat yang belum di vaksin agar segera untuk di vaksin ujar Aras Amin
Sementara Kepala Desa Jipang Arifuddin Kadir Daeng Palallo mengungkapkan bahwa kegiatan Vaksin yang digelar hari ini dengan kerjasama tim Vaksinator PKM Bontonompo satu, salah satu bentuk upaya untuk mengurangi penularan Covid-19(red)
Reporter: Arsyadleo