Surat Terima TKD Beredar, Demo Tetap Berlanjut BKD Tak Jelaskan Prihal ini.

Hariantempo.com ,Pesisir Barat- Meski beredar surat pengumuman terkait penerimaan tenaga kontrak daerah (TKD) untuk kembali bisa bekerja, namun para tenaga kontrak tetap akan melangsungkan aksi demo damai supaya mendapat jawaban pasti.(9/5/21)

Beredar surat pengumuman di terimanya kembali para tenaga kontrak daerah (TKD) yang di teken langsung oleh Bupati pesisir barat masih menimbulkan pertanyaan prihal kebenarannya.

Dalam isi suratnya menjelaskan,
NOMOR : 80/0764/04/21 MENGATAKAN TENTANG pembatalan hasil seleksi tenaga kontrak daerah dilingkungan pemerintah daerah pesisir barat Tahun 2021

Surat tersebut berbunyi,
SEHUBUNGAN DENGAN PENGUMUMAN HASIL SELEKSI TENAGA KONTRAK DAERAH TAHUN 2021 NOMOR : 80/60/V.04/2021 TANGGAL 02 FEBRUARI 2021 TENTANG KELULUSAN HASIL SELEKSI TENAGA KONTRAK DAERAH DILINGKUNGAN PEMERINTAH kabupaten pesisir barat tahun anggaran 2021 dengan ini di beritahukan bahwa hasil seleksi tenaga kontrak daerah di batalkan karena banyak polemik di timbulkan akibat dari hasil tes seleksi tersebut.

Untuk memastikan kebenaran surat diatas awak media mencoba mengkonfirmasi kepala badan kepegawaian daerah (BKD) Sahrial Abadi melalui via selulernya tetapi tidak memberikan jawaban.

Menanyakan aksi demo damai yang akan berlangsung Senin, kepada Adi ketua kordinator TKD kabupaten pesisir barat saat di hubungi via ponsel mengatakan aksi demo damai ini akan tetap terus berlangsung,

pasalnya menurut Adi hingga saat ini belum mendapat jawaban pasti dari intansi terkait atau pun tempat dirinya menjalankan tes itu.

“kalau aksi kami besok tetap berlanjut, karena sampai sekarang tidak ada pemberitahuan langsung ke kami untuk disampaikan ke kawan yang lain, kalau untuk surat, kami sebenarnya udah tau tapi belum ada klarifikasi langsung dari kepala BKD apa dinas yang ngetes kami, coba kalau udah di muat di media pasti kami percaya artinya sudah real terbukti” ungkapnya.

Demi memperjelas, Kembali awak media menghubungi di bagian sekretaris kepegawaian itu, Khairi di konfirmasi lewat via seluler dirinya mengatakan, jika untuk surat pengumuman yang beredar dirinya tak mengetahui jelas, di bagian itu hanya mengusulkan,

“kalau untuk surat pengumuman belum tau, kalau yang di usulkan memang jelas, tetapi kalau berkaitan kebijakan itu ada pada pimpinan, jadi saya minta tanyakan sama beliau aja ” ucap sekretaris.

namun ketika di hubungi via phone selulernya kembali kepala BKD belum ada jawaban.

Laporan : Andi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *