Subscribe to Updates
Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.
Penulis: Warto Antok
Banyuwangi//hariantempo.com -Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan pendampingan dan mengerakkan petani jagung di Dusun Toyamas, Desa Wringinrejo, Kecamatan Gambiran, Kamis (1/5/2025). Dalam kegiatan tersebut, kanot Binmas Polsek Gambiran Iptu Ahmad Sholeh melakukan tatap muka langsung dan memberikan motivasi kepada pemlik lahan Bapak Umar. “Kami hadir untuk memberikan dukungan kepada petani jagung, karena memiliki peran penting dalam ketahanan pangan,” ujar Iptu Sholeh Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra,S.I.K., M.Si., M.H. menyampaikan bahwa Polresta Banyuwangi akan terus mendukung program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan melalui pendampingan kepada para petani di wilayahnya. Dengan Pendampingan yang dilakukan, semoga…
Banyuwangi//hariantempo.com -Dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional 1 Mei 2025, Polsek Kabat melaksanakan patroli di seluruh kawasan industri di wilayah Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi. 01-05-2025 Kegiatan patroli difokuskan pada pabrik-pabrik besar, khususnya Pabrik Udang ICS yang berlokasi di Desa Labanasem. Pabrik ini menjadi perhatian utama karena memiliki jumlah pekerja yang cukup besar. Kapolsek Kabat, AKP Kusmin, mengatakan bahwa patroli ini dilakukan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif selama peringatan Hari Buruh. “Kami ingin menjamin kegiatan berjalan aman tanpa gangguan,” ujarnya. Selain patroli, personel juga melakukan dialog dengan pihak manajemen dan para pekerja untuk menyampaikan imbauan kamtibmas serta…
BANYUWANGI//hariantempo.com -Pemkab Banyuwangi menggelar Musrenbang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2025-2029. Di forum tersebut , Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani mentargetkan kemiskinan turun menjadi 4,39 persen dalam lima tahun ke depan. Musrenbang yang digelar di Pendopo Sabha Swagata, Rabu (30/4/2025), diikuti berbagai unsur masyarakat. Yakni Jajaran Forpimda, Kepala Desa/Lurah, perwakilan ormas, LSM, PKK, akademisi dan instansi vertikal. Turut hadir Wakil Bupati Banyuwangi Mujiono dan Pj. Sekda Guntur Priambodo. “Di forum ini kami menyampaikan sejumlah target pembangunan yang akan dicapai hingga lima tahun ke depan. Ini akan menjadi komitmen kita semua untuk membuat program pembangunan agar lebih terarah,” kata Ipuk.…
Banyuwangi//hariantempo.com -Dalam rangka mengantisipasi potensi gangguan keamanan pada peringatan Hari Buruh Internasional (May Day), Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol. Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., memimpin langsung apel siaga yang digelar di halaman Mapolresta Banyuwangi, Kamis (1/5/2025). Apel yang diikuti oleh seluruh pejabat utama, perwira, dan personel Polresta ini menjadi bentuk kesiapan Polri dalam menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di wilayah Banyuwangi. Dalam arahannya, Kapolresta Banyuwangi mengapresiasi kesigapan seluruh anggota serta menekankan pentingnya kedisiplinan, profesionalisme, dan pelayanan prima kepada masyarakat. “Momentum May Day menjadi pengingat pentingnya kesiapsiagaan. Terima kasih atas dedikasi seluruh personel. Mari jaga integritas dan kepercayaan masyarakat terhadap institusi…
Muncar//hariantempo.com -30 April 2025 — Komandan Kodim 0825 Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, S. Sos, M.Han, meresmikan renovasi Panti Asuhan Hj Siswani yang terletak di Dusun Krajan, Desa Tapanrejo, Kecamatan Muncar. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Karya Bakti TNI AD Tahun Anggaran 2025 dengan tema “TNI AD Menyentuh Hati, Memberikan Identitas, Membangun Masa Depan Anak Bangsa.” Acara peresmian berlangsung mulai pukul 15.34 WIB dan dihadiri oleh jajaran Forkopimka Kecamatan Muncar, tokoh masyarakat, serta para pengurus dan anak-anak panti. Dalam sambutannya, Letkol Arh Joko Sukoyo menyampaikan bahwa renovasi ini merupakan bentuk kepedulian TNI AD terhadap masa depan anak-anak yatim piatu.…
BANYUWANGI//hariantempo.com -Iklim investasi yang menjanjikan membuat perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Banyuwangi bisa lebih leluasa dalam berproduksi dan ekspansi pasar. Kemudahan dalam berinvestasi dari pemerintah daerah dan pusat membuat produk-produk asal Banyuwangi bisa menembus pasar luar negeri. Salah satu perusahaan di Banyuwangi yang rutin mengekspor produk ke puluhan negara di lima benua adalah PT Pasifik Harvest Indonesia. Perusahaan ini memproduksi ikan dalam kaleng dan rutin mengirim seratusan kontainer setiap bulannya. Pada Rabu (30/4/2025), PT Pasifik Harvest Indonesia mengekspor ikan dalam kaleng sebanyak enam kontainer ke dua negara, yakni Mozambik dan Kongo senilai 157 ribu dollar AS. Ekspansi ekspor perusahaan tak…
Banywangi//hariantempo.com -Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Madura Asli (MADAS) menggelar acara Tasyakuran dan Pengukuhan Pengurus MADAS DPC Banyuwangi di Dusun Banjarwaru, Desa Kelir, Kecamatan Kalipuro, Kabupaten Banyuwangi. Rabu, (30/4/2025) Ahmad Munir selaku Ketua MADAS DPC Banyuwangi menyatakan, ucapan terima kasih ini sebagai wujud terima kasih atas dukungan KETUA DPC MADAS dari beberapa Daerah yang hadir dan seluruh anggota serta pemerintahan yang mendukung acara ini. “Kami berharap pemerintah daerah bisa mendukung pembangunan dengan menyediakan infrastruktur jalan dan pendidikan bagi masyarakat banyuwangi yang memadai,” ujarnya. Acara yang turut dimeriahkan oleh penyanyi lokas ini diharapkan bisa menjadi ajang kolaborasi dalam mendukung program masyarakat pemerintah.…
BANYUWANGI//hariantempo.com -Sebanyak 100 siswa SMP PGRI 1 Cluring mengikuti sosialisasi bahaya narkoba yang digelar pada Rabu, 30 April 2025. Kegiatan ini merupakan kerja sama antara Gerakan Mencegah dan Mengobati (GMDM) DPW Banyuwangi dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Banyuwangi. Kegiatan yang berlangsung di lingkungan sekolah ini bertujuan menanamkan kesadaran sejak dini tentang bahaya narkoba yang mengancam masa depan generasi muda. Para siswa terlihat antusias menyimak materi dari tim GMDM dan BNNK yang disampaikan secara interaktif melalui media visual, testimoni, dan diskusi terbuka. Kepala SMP PGRI 1 Cluring, Nurhayati, S.Pd., M.Pd., mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap siswa dapat menjadi pelopor gerakan…
Banyuwangi//hariantempo.com -Komitmen dalam mendukung ketahanan pangan nasional terus ditunjukkan Polresta Banyuwangi. Kali ini, panen raya jagung digelar di lahan milik Bu Risma, yang terletak di Dusun Gunung Raung, Desa Kajarharjo, Kecamatan Kalibaru, Rabu (30/4/2025). Bhabinkamtibmas Polsek Kalibaru Bripka Yoki Suryo Putro melaksanakan pendampingan kepada petani yang melakukan panen jagung Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara Polri dan masyarakat dalam mendorong ketahanan pangan dalam swasembada pangan di tingkat lokal. Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H., menyampaikan bahwa peran kepolisian tidak hanya terbatas pada menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga mencakup upaya pemberdayaan masyarakat, termasuk di sektor…
Banyuwangi//hariantempo.com -Kegiatan Commander Wish Pagi yang rutin digelar oleh Polresta Banyuwangi dan Polsek jajaran mendapat apresiasi tinggi dari masyarakat. Dengan menurunkan personel ke titik-titik rawan kemacetan dan lokasi strategis, kehadiran polisi di pagi hari dinilai sangat membantu kelancaran aktivitas warga.Rabu (30/4/2025) Sejumlah orang tua yang mengantar anaknya ke sekolah mengaku merasa lebih tenang dan nyaman. Salah satunya, Ibu Ima, warga Rogojampi, menyampaikan rasa terima kasihnya atas pelayanan yang diberikan oleh jajaran kepolisian. “Setiap pagi saya lihat ada polisi membantu menyebrangkan anak-anak sekolah, mengatur lalu lintas, dan menyapa warga dengan ramah. Ini sangat membantu kami yang beraktivitas sejak…